Perbedaan Android dan iOS, Mana yang Lebih Unggul?
Teknisi Handphone

Perbedaan Android dan IOS, Mana yang Lebih Unggul?

Perbedaan Android dan Ios – Teknologi smartphone semakin berkembang pesat. Setidaknya terdapat dua sistem operasi yang sangat populer saat ini, yaitu sistem operasi Android dan IOS. Kedua sistem operasi tersebut memiliki pengguna yang sangat banyak,  sehingga hampir seluruh smartphone menggunakan sistem operasi tersebut.

Tak bisa dipungkiri, banyak yang membanding-bandingkan antara kedua sistem operasi ini. IOS merupakan sistem operasi yang sangat digandrungi oleh pemuda-pemuda saat ini. Namun bagi para pengguna Android, Android merupakan sistem operasi yang menarik dan memiliki banyak kelebihan dibanding IOS. Teman Merdika user mana nih? 

Mungkin Teman Merdika pernah mendengar bahwa Android lebih mudah dan fleksibel digunakan, namun ada juga yang beranggapan sebaliknya. Jadi, lebih unggul mana sih? Android atau IOS? Tentunya keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing ya. Nah, daripada Teman Merdika galau dan bingung pilih yang mana, mending kita bahas yuk perbedaan keduanya!

Keunggulan dan Kelemahan Smartphone Android

1. Segi Kegunaan

Android merupakan sistem operasi yang dibuat oleh google dimana sistem operasi Android ini memiliki kelebihan dapat digunakan pada berbagai macam jenis smartphone. Menurut sebagian orang, Android dianggap sebagai sistem operasi yang mudah dipahami dengan spesifikasi yang cukup beragam.

2. Kemampuan Data Sharing

Berbicara tentang sharing atau berbagi data, Android memang memiliki keunggulan dalam hal tersebut. Sistem operasi Android menjamin kemudahan kepada penggunanya untuk sharing foto/gambar, video, dokumen, lagu dan lain sebagainya

3. Penggunaan Aplikasi

Selain menjamin kemudahan untuk berbagi data, Android juga menjamin kemudahan kepada penggunanya untuk mengunduh aplikasi pada smartphone. Teman Merdika dapat mengunduh aplikasi pada smartphone melalui Google Play Store, dimana dalam Google Play Store terdapat banyak sekali pilihan aplikasi yang mungkin tidak sebanyak di aplikasi lain.

4. Ketersediaan Suku Cadang

Berbicara tentang suku cadang, smartphone Android memiliki suku cadang yang cenderung banyak dari pada suku cadang smartphone selain Android. Selain ini, suku cadang Android relatif terjangkau dan lebih mudah didapatkan. Nah, buat kalian user Android tenang yaa, persediaan suku cadang masih banyak kok.

5. Segi Harga

Smartphone dengan sistem operasi Android memiliki harga yang beragam tergantung dengan jenis smartphone dan spesifikasinya. Smartphone Android dikenal memiliki harga terjangkau dan mudah didapatkan. Eits, tenang aja kalian bisa mendapatkan smartphone Android dengan harga mulai dari 1 jutaan sampai puluhan juta tergantung dengan merek dan spesifikasinya.

6. Keamanan Data

Teman Merdika, seperti yang kita tahu bahwa sistem operasi Android menjamin kemudahan bagi para penggunanya untuk berbagi atau sharing data. Namun, dari keunggulan tersebut banyak juga pendapat yang mengatakan tentang kekurangan Android yaitu tentang keamanan data, karena dengan kemudahan sharing data tersebut terkadang akan menjadikan data kita juga mudah bocor dan rentan terkena virus.

Keunggulan dan Kekurangan Smartphone IOS

1. Segi Kegunaan

Teman Merdika, perlu kita ketahui bahwa sistem operasi IOS merupakan sistem operasi yang hanya bisa digunakan pada iphone dari Apple Inc. Dengan adanya keistimewaan sistem operasi tersebut, iphone dipilih oleh banyak orang karena dianggap lebih sederhana dan lebih modern.

2. Kemampuan Sharing Data

Salah satu PR besar bagi para pengguna smartphone dengan sistem operasi IOS yaitu sharing atau berbagi data. Beberapa jenis data yang akan dibagikan harus menggunakan bantuan PC atau aplikasi tambahan. Selain itu sistem iphone juga tidak memudahkan penggunanya berbagi data melalui bluetooth. Penggunaan bluetooth untuk sharing data hanya bisa dilakukan kepada sesama user iphone.

3. Penggunaan Aplikasi

Teman Merdika, jika kalian ingin mengunduh aplikasi yang kalian butuhkan pada iphone, kalian bisa mengunduhnya melalui Apple App Store. Perlu Teman Merdika tahu bahwa aplikasi yang ada di Apple App Store tidak sebanyak di Google Play Store. Namun hal tersebut dianggap menjadi keunggulan dari sistem operasi IOS dimana aplikasi yang tersedia sudah tersaring dan memperkecil kemungkinan adanya virus.

4. Kesediaan Suku Cadang

Nah, berbicara terkait suku cadang iphone terkadang memang jarang ditemui, karena sifat smartphone IOS yang eksklusif dan terus update. Hal ini yang menjadikan terkendalanya mencari suku cadang ponsel dengan sistem operasi IOS.

5. Segi Harga

Smartphone dengan sistem operasi IOS memang terkenal dengan harga yang tinggi, hal ini bukan tanpa alasan. Walaupun IOS memberikan harga yang relatif tinggi, namun kualitas yang akan didapatkan oleh pengguna IOS juga sebanding. Smartphone IOS juga mengemas tampilannya terkesan premium dan menarik sehingga mudah diingat oleh banyak orang.

6. Sistem Keamanan

Salah satu keunggulan sistem operasi IOS yaitu dalam bidang keamanan sistemnya. IOS telah mengklaim bahwa sistem operasinya lebih terjamin keamanannya dibandingkan dengan Android. Seperti yang teman-teman tau, hanya beberapa aplikasi yang dapat diunduh oleh smartphone IOS melalui Apple App Store, dikarenakan IOS mengutamakan keamanan data bagi para penggunanya.  

Itulah beberapa kelebihan dan kekurangan dari sistem operasi Android dan IOS yang perlu Teman Merdika tahu. Jadi setelah mengetahui beberapa hal tersebut, Teman Merdika tertarik buat jadi user mana nih? Android atau IOS? Mimin saranin cari yang sesuai dengan kebutuhan teman-teman aja yaa!

Oh ya, mimin mau share info nih ke Teman Merdika yang pengen mendalami pengetahuan tentang handphone dan perbaikannya. Teman Merdika bisa mengikuti kursus atau pelatihan teknisi handphone di LPK/LKP Merdika. Untuk informasi yang lebih lanjut teman-teman bisa langsung mengunjungi website https://merdikamadiun.com atau kalian bisa klik link berikut ini https://merdikamadiun.com/kursus-offline-teknisi-handphone/

Sekian dulu ya Teman Merdika, sampai jumpa di pembahasan lain. See You!

Referensi:

infokomputer.grid.id (2023). Nih! Keunggulan dan Kekurangan HP Android vs Iphone, Pilih Mana? (Diakses 8 Juli 2023), dari https://infokomputer.grid.id/read/123826929/nih-keunggulan-dan-kekurangan-hp-android-vs-iphone-pilih-mana?page=all

telset.id (2022). 11 Kelebihan Memakai Smartphone Android Dibangding Iphone (Diakses 8 Juli 2023), dari https://telset.id/gizmo/ini-enaknya-pakai-android-dibanding-iphone/

cnbcindonesia.com (2023). Mending HP Android atau Iphone di 2023? Cek 4 Perbandingannya (Diakses 8 Juli 2023), dari https://www.cnbcindonesia.com/tech/20230109141232-37-403994/mending-hp-android-atau-iphone-di-2023-cek-4-perbandingannya

blog.cicil.co.id (2021). Inilah kelebihan Android yang Nggak Dimiliki Oleh IOS (Diakses 8 Juli 2023), dari https://blog.cicil.co.id/inilah-kelebihan-android-yang-nggak-dimiliki-oleh-ios/

Bagikan Artikel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *